Minggu, 23 Oktober 2011

Sepuluh Kesalahan Desain Web (UTS IMK 2011)

1.Bad Search (sistem pencarian yang buruk)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.cantufind.com.


Pada web ini apa yang user cari apabila tidak memasukkan penulisan kata dengan benar maka system tidak memberikan hasil apapun. Sistem pencarian web ini tidak bisa memperbaiki penulisan yang user maksud. Sistem hanya akan mencari sesuai dengan kata kunci yang user masukkan tanpa mengubah apapun atau memberi rekomendasi penulisan yang mungkin user maksud apabila ada kesalahan dalam penulisannya.
Kasus seperti ini akan sangat merepotkan. User menggunakan task pencarian dengan harapan bisa mempermudah mencari sesuatu yang user harapkan. Apabila sistem pencariannya tidak bagus justru akan membuat user menjadi lebih repot dan tentunya kecewa dengan system pencarian tersebut.

2.PDF files for Online Reading
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah http://www.scribd.com/doc/68402164/Skripsi-Asi-Eksklusif-Ps-Ikm.


Web ini memuat file berupa pdf. User tidak bisa melakukan perintah browser sederhana karena tidak bekerja. User juga sulit untuk menyimpan file tersebut. Tampilan file pdf tersebut juga tidak bisa disesuaikan dengan ukuran jendela browser user tetapi hanya sebagiannya sehingga ukuran tulisannya pun kecil dan sulit terbaca oleh user yang telah lanjut usia.

3.Not Changing the Color of Visited Links
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.auliajati.com.



Jejak perjalanan ketika kita sedang menjelajahi sebuah hutan akan sangat bermanfaat agar kita tahu bahwa kita sudah melewati jalan tersebut. Begitu juga dengan penjelajahan di situs web, jejak sebelumnya akan memberikan informasi kalau user sudah pernah melewatinya. Hal ini ditandai dengan perubahan warna pada teks link¬-nya. Pada web aulijati, hal ini tidak ada. Apabila user meng-klik suatu link pada web ini maka teks link tersebut tidak berubah warna. Kasus ini memungkinkan user bisa membuka lagi link yang sudah ia buka.

4.Non- Scannable Text (teks yang susah dibaca sekilas)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.kominfo.go.id/berita/all.


Di web ini, jenis huruf pada teks yang ada sebagian besar sama dan di bold sehingga user tidak dapat membaca teks tersebut dengan hanya sekilas. User perlu memfokuskan dulu penglihatannya pada teks yang dituju untuk bisa membaca teks dengan baik. Hal ini tentu akan lebih bermasalah jika user yang membaca berusia lanjut, apalagi jika tulisannya kecil akan lebih sulit untuk dibaca.

5.Fixed Font Size (ukuran font yang tidak bisa diubah)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.ft.undip.ac.id.


Web ini memiliki huruf yang ukurannya cukup kecil dan ukuran huruf tersebut tetap atau tidak bisa diubah. Jika ukuran hurufnya sedikit besar mungkin tidak akan terlalu bermasalah walaupun ukuran hurufnya tidak bisa diubah. Tetapi huruf yang kecil dan tidak dapat diubah akan bermasalah bagi user yang sudah lanjut usia. User yang seperti itu akan kesulitan untuk membaca teks yang terlalu kecil.


6.Page Titles With Low Search Engine Visibility
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.metrodata.co.id.


Pada web ini, ketika user membuka tab baru dari link yang ada pada web ini maka title setiap tab akan kelihatannya sama semua. Title yang terlihat berupa tulisan PT.Metrodata pada semua tab browser. Dampak dari hal ini yaitu user akan kebingungan ketika sudah banyak tab browser baru yang dibuka dari link di web PT. Metrodata. Semuanya terlihat sama dan akhirnya bingung saat akan menentukan apa isi dari setiap tab tersebut.


7.Anything That Looks Like an Advertisement
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.kereta-api.co.id


Web ini adalah situs resmi PT. Kereta Api Indonesia, tapi web ini lebih terlihat seperti web yang menjual sesuatu barang. Desain web terlalu banyak elemen yang seperti banner suatu iklan. Selain itu, elemen-elemen web tersebut memilki warna-warna yang sangat ramai sehingga kesan situs resmi sebuah perseroan terbatas menjadi tertutupi.

8.Violating Design Conventions (melanggar kesepakatan desain)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.pal.co.id


Web ini dapat dikatakan sebagai web yang tidak memperhatikan tata letak desain. Inti dari isi web hanya setengah dari tampilan secara keseluruhan. Banyak ruang kosong yang tidak dimanfaatkan dan hanya membuat user kurang enak melihatnya. Tampilan web ini terkesan acak-acakan. Animasi yang ditampilkan pun tidak pas, seperti gerakan animasi yang tanpa makna atau hanya sekedar bergerak. Dari segi tulisan, aligment pada tulian atau teks tidak konsiten dan berantakan.

9.Opening New Browser Windows (membuka jendela browser baru)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.stafans.com.


Ketika user melakukan interaksi dengan web ini, tiba-tiba secara otomatis langsung membuka jendela browser baru. Hal ini sangat membingungkan user. Terkadang user bisa tidak menyadari bahwa jendela browser sudah berbeda. Ketika user ingin kembali ke web sebelumnya, ia bisa kebingungan karena tidak bisa kembali. Dan mungkin setelah beberapa saat kemudian user baru sadar bahwa jendela browaer sudah berbeda.

10.Not Answering User’s Questions (tidak menjawab pertanyaan user)
Salah satu situs web yang memiliki kesalahan ini adalah www.vivacosmetic.com.


Web ini tidak memuat semua informasi penting yang dibutuhkan oleh user contohnya harga produk. Akibatnya user tidak mendapatkan jawaban dari apa yang ia cari di web tersebut. Padahal harga barang merupakan hal yang penting untuk web sebuah produk penjualan.

Kamis, 29 September 2011

QR Code

QR singkatan dari Quick Response(Respon Cepat). QR code merupakan jenis dua dimensi yang dikembangkan Denso Wave dan dirilis pada tahun 1994 dengan tujuan utama menjadi simbol yang mudah ditafsirkan oleh peralatan scanner. Sebelumnya kita pernah mendengar bar code, bedanya QR code memiliki informasi dari dua arah yaitu vertikal dan horizontal sedangkan bar code hanya dalam satu arah saja. QR code memiliki kapasitas informasi yang jauh lebih besar dari bar code.


Kode 2D jenis lain telah dikembangkan. Adapun jenis lain tersebut dengan fiturnya sebagai berikut :


QR code memiliki banyak fitur yang membedakan dari kode 2D lainnya. Hal ini yang menjadi kelebihan dari QR code itu sendiri. Adapun fitur-fitur tersebut diantaranya :
1. High Capacity Encoding of Data
Jika kode bar konvensional mampu menyimpan maksimum sekitar 20 digit, QR Code mampu menangani beberapa lusin untuk informasi beberapa ratus kali lebih. QR Code mampu
menangani semua jenis data, seperti karakter numerik dan abjad, Kanji, Kana, Hiragana, simbol, biner, dan kode kontrol. Sampai 7089 karakter dapat dikodekan dalam satu simbol.

2. Small Printout Size
Informasi yang terdapat di QR code tidak hanya satu arah tetapi dua arah membuat QR code mampu meng-encoding jumlah data yang lebih singkat. Ukurannya bisa sampai sepersepuluh dari bar code.

3. Kanji and Kana Capability
Kemampuan ini yang menjadi ciri bahwa QR code dikembangkan dari Jepang. QR Code mampu pengkodean JIS Tingkat 1 dan Tingkat 2 set karakter kanji. Dalam kasus
Jepang, satu full-lebar Kana atau karakter Kanji efisien dikodekan dalam 13 bit, yang memungkinkan QR Code untuk menyimpan data lebih dari 20% dari simbol 2D lainnya.

4. Dirt and Damage Resistant
QR code sangat tahan dari kerusakan. QR Code memiliki kemampuan koreksi kesalahan. Data dapat dipulihkan bahkan jika simbol sebagian kotor atau rusak.

5. Readable from any direction in 360°
QR code mampu dibaca dari berbagai arah dengan kecepatan tinggi. QR Code mampu melakukannya melalui pola deteksi posisi yang terletak di tiga sudut simbol. Pola deteksi posisi stabil tinggi ini menjamin kecepatan membaca, menghindari efek negatif dari gangguan latar belakang.

6. Structured Append Feature
QR Code dapat dibagi menjadi beberapa daerah data. Sebaliknya, informasi yang tersimpan dalam beberapa simbol QR Code dapat direkonstruksi sebagai simbol data tunggal. Satu data simbol dapat dibagi menjadi sampai dengan 16 simbol, yang memungkinkan pencetakan dalam area yang sempit.


Implementasi QR code telah banyak dilakukan terutama di negara jepang. Di Jepang sudah banyak sekali pemanfaatan dari QR code ini. Di Indonesia pertama kali digunakan oleh Kompas. QR code dapat digunakan dalam berbagai bidang, diantaranya manufaktur, logistik dan perdagangan.
Di bidang manufaktur, misalnya di industri otomotif. Pengiriman dan penerimaan slip dikodekan dengan QR Code yang berisi data pelanggan, data pengirim, nomor produk, kuantitas, dan data lainnya. Data digunakan untuk pemesanan dan pemindaian produk.

Begitu juga pada produsen komponen elektronik, papan sirkuit elektronik dikodekan dengan QR Code yang berisi tanggal pembuatan, produksi, nomor seri, dan data lainnya. Data yang digunakan untuk pengendalian proses dan setup otomatis.

Di bidang logistik, misalnya dalam sistem Kontrol Pengiriman untuk Produk Garment untuk pengiriman tujuan, kode produk, warna, ukuran, dan data lainnya yang dikodekan ke QR Code. Data digunakan untuk kontrol pengiriman.

QR code memudahkan kita dalam beberapa hal, terbukti dari pemanfaatannya seperti contoh diatas. QR code membuat pekerjaan kita menjadi lebih efektif dan efisien.

Rabu, 07 September 2011

Tampilan simple dan cool(Tugas IMK)

Desain merupakan hal yang sangat penting dalam tampilan sebuah interaksi. Ini menjadi kesan pertama bagi orang melihatnya, bisa menilai baik ataupun kurang. Desain juga merupakan salah satu kajian dari Interaksi Manusia dan Komputer.
Pada kesempatan ini, saya akan mencoba menilai suatu tampilan berdasarkan interaksi manusia dan komputer(IMK-nya). Tampilan yang akan saya niai adalah tampilan web dari salah satu perusahaan minuman seperti di bawah ini.
www.sosro.com
Secara umum, desain dari tampilan diatas sangat simple tetapi cukup elegan dan menarik. Tampilannya tidak terlalu ramai dan tidak terlalu sepi. Dengan sedikit tulisan tidak membuatnya terlihat aneh. Begitu pun dilihat dari perpaduan warna yang sangat cool, membuat mata menjadi adem melihatnya. Warna hijau tua yang berpadu dengan sedikit warna kuning membuat perpaduan warna yang cukup kompak.
Link tentang artikel berita ditata di bagian tengah atas web ini membuat judul berita tersebur langsung terlihat dan membuat orang menjadi tertarik untuk meng-kliknya.
Namun, menurut saya ada tampilan yang kurang pas yaitu ukuran tulisan menu-menu dan pilihan bahasa yang kurang terlihat dengan ukuran yang ada sekarang. Tata letaknya cukup strategis namun masih belum terlihat. Hal ini mungkin bisa sedikit tertutupi dan bisa membuat lebih menarik jika ditambah sedikit efek bergerak pada tulisannya. Jadi walaupun tulisannya kecil tapi bisa langung menarik perhatian mata.
Satu lagi yang menurut saya masih kurang yaitu tampilannya kurang interaktif, hanya sedikit gerakan efek pada tampilan. Dengan sedikit gerakan interaktif pada boneka daun dan daun-dauun mungkin akan membuat tampilannya menjadi semakin menarik.